Ada yang tau siapa sosok cowo yang jalan sama Elizabeth Olsen diatas? Yups, its Ted Mosby from HIMYM. Ups, salah. Itu adalah Josh Radnor. Memang, sitkom yang dibintanginya itu nampak membuat kharismanya seakan lekat pada karakter Ted. Tapi ternyata dibalik kegundahannya mencari cinta di New York, ternyata dia juga cukup handal dalam film layar lebar.
Film Details :
Title : Liberal Arts (2012)
Director : Josh Radnor
Writer : Josh Radnor
Genre : Drama/Romantic Comedy
Starring : Josh Radnor, Elizabeth Olsen, Richard Jenkins, Alison Janney
IMDB : 6.8
rottentomatoes : 70% / 60% Audience Liked It
Premise :
Jesse Fisher (Josh Radnor) adalah seorang alumni sebuah univeristas yang sedang kembali ke alma mameter-nya untuk menghadiri pesta salah seorang profesornya yang pensiun. Selagi mengenang masa indahnya ketika di kampus, ia lalu bertemu dengan Zibby (Elizabeth Olsen) seorang mahasiswa kampus tersebut.
Ulasan :
Lewat film ini, Josh Radnor membuktikan bahwa ternyata dirinya bukan sekedar Ted Mosby, tapi juga merupakan seorang sineas berbakat. Duduk di kursi sutradara, menulis cerita, dan sekaligus bermain dalam satu film bukanlah perkara mudah, namun meski mengemban tanggung jawab yang cukup besar, gue sendiri cukup puas dengan filmnya.
Yang menarik perhatian gue adalah akting Elizabeth Olsen yang menurut gue sukses menghidupkan karakternya menjadi terksesan sedikit nakal dan agresif, namun tetap mengesankan dalam waktu bersamaan tanpa terkesan chessy dan dipaksakan.
Oh iya, bagi elo yang ngefans sama Zac Efron, elo juga wajib nonton film ini karena walaupun dia hanya memainkan karakter minor, tapi tetep aja cukup berkesan buat gue, karena doi jadi sedikit autis dan eksentrik di film ini. Totally different from any other role he had already played. Mungkin banyak yang mencela perfomance-nya di film ini, tapi walaupun begitu gue cukup puas, karena keberaniannya memainkan karakter aneh.
In the end, walaupun belum terlalu banyak film romcom yang mengangkat percintaan yang terpaut jarak usia cukup jauh, secara keseluruhan film ini mampu menghibur walaupun gue sendiri masih belum bisa melepaskan karakter Ted Mosby dari Josh Radnor. Karena memang karakternya agak mirip dengan karakter HIMYM itu, makanya rasanya engga aneh kalo gue masih melihat sosok Ted dalam film ini. (bahkan walaupun dengan jenggot dan beard tebal masih belum cukup untuk menghilangkan Ted Mosby dari pikiran gue).
Trivia :
- Ini bukan kali pertama Josh Radnor jadi sutradara, sebelumnya dia pernah jadi sutradara skaligus penulis dan pemain di Happythankyoumoreplease pada tahun (2010)
- Bagi elo pecinta twilight gue saranin yang tabah, karena di film ini karakter Josh Radnor akan mencela-cela novel vampir favorit lo.
- Film ini dishooting di alma mater Josh Radnor. Dan Allison Janney yang berperan sebagai mantan dosennya di film ini juga merupakan salah satu alumninya.
Selected Quotes :
Zibby: So, what was your major?
Jesse Fisher : I was English, with a minor in history, just to make sure I was fully unemployable.
Prof Peter Hoberg : Any place you don't leave is a prison.
Best momment in my opinon : When Radnor met Zac at night, and later on, Zac gives some silly speech to Radnor.
Person of Interest : Ted Mosby
Kritikus Jinak Rating : 7.2/10
Conclusion : Like uncle Barney always said,"Its gonna be legend..wait for it...anddd...Nope! Its not that legendary after all."
words by Di Ario
No comments:
Post a Comment